Sejumlah potensi wisata di wilayah Kabupaten Temanggung masih membutuhkan pengembangan dan sentuhan pariwisata. Sehingga keberadaannya bisa dimanfaatkan maksimal untuk mendorong pertumbuhan ekonomi warga setempat.
Potensi wisata itu antara lain berupa Wisata air dan Hutan Desa "Tuk Mulyo" yang terletak di Dusun Mulyo Desa Pandemulyo Kecamatan Bulu, berupa sumber mata air yang melimpah dan hutan desa seluas lebih kurang 1 hektar. Kondisi alam sekitar yang masih asri ditambah jernihnya mata air yang bersumber dari pegunungan, menjadi sebuah ciri khas tersendiri lokasi tersebut.
Mengingat sejarah asal muasal sumber mata air Tuk Mulyo menjadi legenda peninggalan Belanda yang dibangun pada tahun 1926. Saat ini keberadaannya memang sudah cukup dikenal para wisatawan lokal. Sayangnya, keterbatasan lahan dana menjadi persoalan yang cukup krusial, terlebih jika lokasi itu akan digenjot untuk dimaksimalkan menjadi pundi-pundi pendapatan desa.
Ketersediaan lahan seluas lebih kurang 4 hektar menjadi modal utama yang dimiliki oleh Pemerintah Desa Pandemulyo untuk pengembangan wisata tersebut. selain itu adanya ciri khas desa yang berbeda dalam bidang usaha masyarakat menjadi pelengkap akan pengembangan wisata tersebut yaitu berupa Makanan Tape Singkong yang cukup enak untuk menjadi hidangan para wisata, serta makanan lain yang kebanyakan berasal dari singkong yang banyak disukai oleh wisatawan.
Pembenahan ataupun pengembangan terhadap kawasan yang berpotensi menjadi wisata unggulan memang perlu dilakukan, tapi tentunya harus dilakukan dengan baik dan tidak asal-asalan. semua harus mengedepankan estetika, keindahan ataupun layak tidaknya penempatan untuk ornamen tambahan di sekitar lokasi dengan dibarengi dengan sentuhan rasa seni, sehingga bisa dinikmati para pengunjung.
Keterbatasan dana dan sumber daya manusia menjadi masalah yang sangat serius untuk dapat bersama sama kita pikirkan bagaimana kedepan lokasi wisata tersebut dapat dikembangkan dengan baik untuk kemakmuran dan meningkatkan taraf hidup warga setempat.
Kedepan diharapkan ada bantuan maupun kerja sama yang baik dari Pemerintah ataupun pihak ketiga untuk dapat bekerjasama mewujudkan impian bersama tersebut.
Terimakasih kami ucapkan kepada semua pihak yang telah mau peduli dan mendukung rencana pengembangan desa wisata "Tuk Mulyo" semoga semua dapat terwujud Amin.